Diberitahukan bahwa berkas Evaluasi Diri Peserta Akreditasi Madrasah Aliyah Tahun 2013 harus sudah diserahkan ke Kantor BAP S/M Provinsi Jawa Barat, Jl. Dr. Radjiman No.6 Bandung (Kantor Disdik Jabar) pada tanggal 19 Agustus 2013,
Adapun kelengkapan berkas tersebut terdiri dari:
A. Yang Berupa Print Out:
1. Surat Pernyataan Kepala Madrasah yang ditandatangani dan ber-materai Rp.6000,-
2. Instrumen Akreditasi yang telah diisi secara manual (yang di-cheklist)
3. Data Pendukung Instrumen Akreditasi (yang berisi daftar mata pelajaran, dll)
4. Isian Instrumen Akreditasi (hasil aplikasi Java)
5. Tabel Isian Instrumen Akreditasi (hasil aplikasi Java, yang ada kolom komponen, bobot butir, bobot komponen dan opsi terpilih)
6. Tabel Hasil Akreditasi (hasil aplikasi Java,yang ada nilai akhir akreditasinya)
7. Lembar konfirmasi terdaftar pada akreditasi online (didapat setelah meng-upload data xml ke web BAN S/M)
B. Satu buah CD berisi :
1. File XML hasil pengisian aplikasi Java
Berkas tersebut dimasukkan pada map plastik warna Hijau
|
No comments